• (0552) 2027004
  • +62 813-5187-7720
  • This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.
  • Senin - Kamis 07.30 - 16.00 WITA & Jumat 07.30 - 16.30 WITA

Berita

Star InactiveStar InactiveStar InactiveStar InactiveStar Inactive

Pada hari Sabtu ,19 Agustus 2023, Pengadilan Negeri Tanjung Selor  meraih piagam penghargaan sebagai juara I Lomba Homepage Website di Lingkungan Pengadilan Tinggi Kalimantan Utara. Piagam penghargaan diserahkan Wakil ketua Pengadilan Tinggi Kalimantan Utara, Bapak Sutaji, S.H., M.H. kepada Ketua Pengadilan Negeri Tanjung Selor, Bapak Jan Oktavianus, S.H., M.H.

Lomba ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-78 Republik Indonesia dan Hari Ulang Tahun ke-78 Mahkamah Agung. Selain itu dengan adanya lomba tersebut, diharapkan dapat menciptakan semangat berinovasi, kreativitas, serta meningkatkan integritas aparatur peradilan.

Selain meraih juara I lomba Homepage Website, Pengadilan Negeri Tanjung Selor meraih juara I untuk Lomba Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) Semester I Tahun 2023, DIPA Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum (DIPA 03). Sedangkan untuk  DIPA Badan Urusan Administrasi (DIPA 01), PN Tanjung Selor meraih juara III.

Dengan raihan juara ini, diharapkan dapat memotivasi dan memberi tambahan semangat untuk peningkatan kinerja Keluarga Besar Pengadilan Negeri Tanjung Selor terutama dalam memberikan pelayanan terbaiknya kepada Masyarakat. (spn)

 

  

  


Star InactiveStar InactiveStar InactiveStar InactiveStar Inactive

Kegiatan jalan santai untuk memeriahkan Hari Ulang tahun Mahkamah Agung Republik Indonesia dilaksanakan pada Sabtu, 19 Agustus 2023. Rute perjalanan mulai dari Kantor Pengadilan Negeri Tanjung Selor menuju Lapangan Bulu Tangkis Handal Tanjung Selor, lalu kembali lagi ke Kantor Pengadilan Negeri Tanjung Selor. Kegiatan ini diikuti Keluarga Besar Pengadilan Tinggi Kalimantan Utara bersama dengan Keluarga Besar Pengadilan Negeri Tanjung Selor.

Setelah kegiatan jalan santai dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng kemudian dilanjutkan dengan acara penyerahan hadiah kepada para juara lomba serta pembagian doorprize. Acara diselingi dengan hiburan musik, yang diramaikan oleh perwakilan dari Pengadilan Tinggi Kalimantan Utara dan Pengadilan Negeri Tanjung Selor yang menyumbangkan suaranya untuk menyanyikan lagu. Acara berjalan dengan lancar dan meriah. (spn)


Star InactiveStar InactiveStar InactiveStar InactiveStar Inactive

Pada hari Sabtu tanggal 19 Agustus 2023 bertempat di halaman Kantor Pengadilan Negeri Tanjung Selor dilaksanakan Upacara untuk memperingati  Hari Ulang Tahun ke-78 Mahkamah Agung Republik Indonesia.  Bertindak sebagai Pembina upacara adalah Wakil Ketua Pengadilan Tinggi, bapak Sutaji, S.H., M.H. Dalam amanatnya beliau membacakan Pidato dari Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia.

Upacara ini diikuti oleh Aparatur Pengadilan Negeri Tanjung Selor bersama dengan Aparatur Pengadilan Tinggi Kalimantan Utara. Upacara berjalan dengan khidmat dan lancar. Kegiatan diakhiri dengan berfoto bersama. (spn)


Star InactiveStar InactiveStar InactiveStar InactiveStar Inactive

Perlombaan untuk memeriahkan Hari Ulang tahun Republik Indonesia dilaksanakan pada Kamis, 17 Agustus 2023 di Lapangan Tenis Pengadilan Negeri Tanjung Selor. Kegiatan ini dilaksanakan setelah selesai upacara. Perlombaan diikuti pegawai dari Pengadilan Negeri Tanjung Selor dan Pengadilan Tinggi Kalimantan Utara.

Perlombaannya antara lain, lomba makan kerupuk, lomba joged balon, lomba kait besek ke tali, lomba estafet sarung, lomba estafet gambar, lomba balap kelereng, lomba pukul air dalam plastik dengan mata tertutup. Dengan cuaca yang sangat mendukung membuat kegiatan dan rangkaian lomba berjalan dengan lancar dan baik. (spn)

   

 

 

  


Star InactiveStar InactiveStar InactiveStar InactiveStar Inactive

Pada hari Kamis tanggal 17 Agustus 2023 bertempat di halaman Kantor Pengadilan Negeri Tanjung Selor dilaksanakan Upacara untuk memperingati  Hari Ulang Tahun ke-78 Republik Indonesia.  Bertindak sebagai Pembina upacara adalah Bapak Riza Yasma, S.H., M.P.A. Dalam amanatnya beliau membacakan amanat dari Ketua Pengadilan Tinggi Kalimantan Utara.

Upacara ini diikuti oleh Aparatur Pengadilan Negeri Tanjung Selor bersama dengan Aparatur Pengadilan Tinggi Kalimantan Utara. Upacara berjalan dengan khidmat dan lancar. Kegiatan diakhiri dengan berfoto bersama. (spn)

 

   


Star InactiveStar InactiveStar InactiveStar InactiveStar Inactive

Pada hari Jumat (11/8) bertempat di Lapangan Futsal Cendana, diadakan pertandingan futsal antara tim Pengadilan Tinggi Kalimantan Utara melawan tim Pengadilan Negeri Tanjung Selor. Pertandingan ini dalam rangka perayaan HUT Ke-78 Republik Indonesia dan HUT Ke-78 Mahkamah Agung.

Pertandingan Futsal antara tim Pengadilan Tinggi Kalimantan Utara melawan tim Pengadilan Negeri Tanjung Selor berjalan sangat seru dan menghibur. Pada babak pertama Tim Pengadilan Tinggi Kalimantan Utara berhasil memimpin dengan skor 4-1, kemudian pada babak kedua tim Pengadilan Negeri Tanjung Selor berhasil menyamakan kedudukan menjadi 4-4, sehingga pertandingan harus dilanjutkan dengan adu penalti yang berhasil dimenangkan oleh tim Pengadilan Tinggi Kalimantan Utara.

Dalam pertandingan ini, dihadiri Ketua Pengadilan Tinggi Kalimantan Utara dan Ketua Pengadilan Negeri Tanjung Selor serta pegawai yang lain untuk memberi dukungan dan semangat kepada kedua tim yang bertanding.

Pertandingan diakhiri dengan foto bersama kedua tim, bersama Ketua Pengadilan Tinggi Kalimantan Utara dan Ketua Pengadilan Negeri Tanjung Selor. (spn)


2024 @ Template PN Tanjung Selor

Please publish modules in offcanvas position.